Pemerintah mengeluarkan SK No.082 tahun 1968 yang menyebutkan Angklung merupakan alat musik pendidikan. Oleh sebab itu maka tak heran jika banyak sekolah-sekolah yang memiliki tim angklung. Sebuah tim angklung belum tentu bisa rutin terus latihan apabila tidak ada targetnya. Ada dua kegiatan yang menjadi kegiatan besar tim angklung tersebut di luar penampilan-penampilan rutin di acara sekolah ataupun tawaran penampilan dari pihak luar untuk mengisi suatu acara sebagai bintang tamu, yaitu konser dan mengikuti festival/perlombaan. Kalau konser biasanya diadakan oleh tim angklung itu sendiri jadi membutuhkan suatu kepanitian/event organizer yang mengurus acaranya, sedangkan apabila mengikuti suatu festival maka tim angklung bisa fokus pada latihan. Selain itu kompetisi sangat baik untuk saling berlomba-lomba meningkatkan kemampuan dan mengukur kualitas suatu tim.
Di Indonesia (khususnya Bandung/Jawa Barat dimana paling banyak tersebar tim angklung sekolah), festival besar yang rutin diselenggarakan dan kategori pesertasaat ini ada 2 yaitu Festival Paduan Angklung (FPA) ITB dan Lomba Musik Angklung Padaeng (LMAP) KABUMI-UPI. Kategori pesertanya cukup berjenjang dari TK/SD, SMP, SMA hingga Perti/Umum. Sedangkan Festival lainnya juga ada dan diadakan di Bandung ataupun Jakarta namun sifatnya masih insidental dan event-based dan kelompok pesertanya biasanya lebih terbatas. Selain itu yang sudah cukup rutin diadakan adalah Festival SD Bianglala dimana peserta lombanya siswa SD dan SMP se-Jawa Barat. Contoh video yang ditemukan adalah sebagai berikut
Festival SD Bianglala
Lomba di Pekan Angklung Nasional 2011
Di Indonesia (khususnya Bandung/Jawa Barat dimana paling banyak tersebar tim angklung sekolah), festival besar yang rutin diselenggarakan dan kategori pesertasaat ini ada 2 yaitu Festival Paduan Angklung (FPA) ITB dan Lomba Musik Angklung Padaeng (LMAP) KABUMI-UPI. Kategori pesertanya cukup berjenjang dari TK/SD, SMP, SMA hingga Perti/Umum. Sedangkan Festival lainnya juga ada dan diadakan di Bandung ataupun Jakarta namun sifatnya masih insidental dan event-based dan kelompok pesertanya biasanya lebih terbatas. Selain itu yang sudah cukup rutin diadakan adalah Festival SD Bianglala dimana peserta lombanya siswa SD dan SMP se-Jawa Barat. Contoh video yang ditemukan adalah sebagai berikut
Festival SD Bianglala
Lomba di Pekan Angklung Nasional 2011
Lomba Musik Angklung Pak Daeng Departemen Kebudayaan dan Pariwisata
No comments:
Post a Comment